Warureja – Dalam rangka memperingati Hari Bersih-bersih Sedunia atau World Cleanup Day 2024, seluruh siswa, guru, dan staf SMP Negeri 3 Warureja turut serta dalam aksi bersih-bersih lingkungan sekolah pada hari Jumat, 27 September 2024. Kegiatan yang diawali dengan apel pagi ini berlangsung dengan penuh semangat.
Kepala Sekolah, Bapak Sujarwo, S.Pd., M.Pd., dalam amanatnya menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan melestarikan sumber daya alam. Beliau mengajak seluruh warga sekolah untuk turut berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan sekolah sebagai bentuk kepedulian terhadap bumi.
Kegiatan bersih-bersih yang dilakukan meliputi pembersihan seluruh area sekolah dari sampah. Sampah yang terkumpul kemudian dipilah menjadi sampah organik dan non-organik. Sampah organik diolah menjadi pupuk kompos untuk menyuburkan tanaman di lingkungan sekolah, sedangkan sampah non-organik dijual ke pengepul untuk didaur ulang. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran siswa akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan memicu semangat untuk terus berkontribusi dalam pelestarian lingkungan.